Dicecar Bursa Jual Anak Usaha, Ini Jawaban Induk Kresna Life

Jakarta, CNBC Indonesia – Bursa Efek Indonesia (BEI) menodong pertanyaan ke Induk usaha Kresna Life PT Quantum Clovera Investama Tbk (KREN) atas rencana divestasi yang tengah dipersiapkannya.

Read More

BEI mempertanyakan latar belakang rencana divestasi berbagai investasi saham yang dimiliki perseroan secara bertahap. Atas hal ini, Sekretaris Perusahaan KREN Indera Hidayat pun menjawabnya melalui surat keterbukaan informasi BEI.

Indera menyampaikan KREN perlu melakukan divestasi karena ingin lebih fokus mengembangkan bisnisnya di bidang investasi untuk industri teknologi dan digital. KREN pun disebut akan merelakan beberapa investasinya di sektor jasa keuangan dan pasar modal.

“perseroan berkeyakinan bahwa prospek sektor teknologi dan digital memiliki pertumbuhan yang sangat cerah. Rencana pelepasan berbagai investasi saham termasuk namun tak terbatas pada perusahaan di lembaga jasa keuangan dan pasar modal diharap dapat membuat perseroan fokus mengelola sumber dayanya,” ujar Indera, pada Rabu, (23/8/2023).

Saat ini, perusahaan milik Michael Steven tersebut tengah dalam proses pencarian investor terkait rencana divestasi tersebut. Sebelumnya, perseroan telah mengadakan RUPS untuk melakukan persetujuan atas aksinya itu.

Saat ditanya BEI apakah aksi tersebut merupakan transaksi material, atau afiliasi maupun benturan kepentingan, manajemen KREN mengatakan, pihaknyay belum bisa memastikan atas ketiga hal tersebut. Pasalnya, perseroan masih dalam proses penjajakan investor.

“Namun perseroan mengahrapkan investor baru yang akan membeli investasi perseroan adalah bukan berasal dari pihak yang memiliki hubungan afiliasi dengan perseroan,” ujarnya.

Sebelumnya, KREN berencana untuk mengadakan RUPSLB Selasa, (12/9/2023) mendatang. Rapat tersebut akan membahas soal permohonan persetujuan untuk melakukan rencana pelepasan (divestasi) berbagai investasi saham yang dimiliki oleh perseroan secara bertahap.

Beberapa perusahaan yang disebut adalah PT Kresna Asset Management dan PT Kresna Sekuritas.

Sebagai gambaran, dua entitas anak penyumbang segmen keuangan utama KREN yaitu PT Kresna Sekuritas (KS) dan PT Kresna Asset Management KAM) masing-masing berkontribusi sebesar -0,18% dan -0,03% terhadap pendapatan konsolidasi.

Keduaya juga berkontribusi sebesar 5,91% dan 2,28% terhadap total aset konsolidasian berdasarkan laporan keuangan audit pada tahun 2022.

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


Kresna Life Tawarkan Skema Tukar Properti, Simak Ketentuannya

(Mentari Puspadini/ayh)


Sumber: www.cnbcindonesia.com

Related posts