Harga Komoditas Melejit, Pangusaha Tambang Malah Galau

Jakarta, CNBC Indonesia – Harga komoditas seperti batu bara terus melambung. Lantas seperti apa dampaknya ke perekonomian?

Read More

Ekonom Senior INDEF Fadhil Hasan mengatakan kondisi pelemahan rupiah terhadap dolar seperti pisau bermata dua. Untuk sektor berorientasi ekspor tentunya membawa dampak positif seperti batu bara, nikel hingga kelapa sawit. Namun di satu sisi, komponen yang mahal akan menyebabkan harga produksi meningkat sehingga mengancam penurunan daya beli masyarakat.

Senada dengan hal tersebut, Direktur Eksekutif Indonesia Mining Association Hendra Sinadia menuturkan kenaikan biaya bahan bakar imbas dolar meningkat jadi penambah beban cost perusahaan. Selain itu, Hendra juga menilai pengusaha sedikit terganggu dengan aturan DHE.

Selengkapnya saksikan dialog Syarifah Rahma bersama Direktur Eksekutif Indonesia Mining Association Hendra Sinadia dan Ekonom Senior INDEF Fadhil Hasan dalam program Closing Bell CNBC Indonesia, Kamis (02/05/2024).

Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini


Sumber: www.cnbcindonesia.com

Related posts