IHSG Ditutup Menguat Usai Seharian Galau, Ini 5 Saham Penopangnya


Read More

Jakarta, CNBC Indonesia – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil ditutup menguat pada perdagangan Jumat (22/3/2024) akhir pekan ini, setelah sempat bergerak volatil sepanjang hari ini.

IHSG ditutup menguat 0,16% ke posisi 7.350,15. IHSG hingga hari ini masih bertahan di level psikologis 7.300.

Nilai transaksi indeks pada akhir perdagangan hari ini mencapai sekitar Rp 10 triliun dengan melibatkan 15 miliaran saham yang berpindah tangan sebanyak 1 juta kali. Sebanyak 243 saham menguat, 267 saham melemah, dan 253 saham cenderung stagnan.

Secara sektoral, sektor kesehatan menjadi ‘penyelamat’ IHSG pada akhir perdagangan hari ini, yakni mencapai 1,53%. Selain itu, sektor teknologi dan transportasi juga menjadi movers atau penopang IHSG masing-masing 1,32% dan 1,24%.

Beberapa saham turut menjadi penopang IHSG pada akhir perdagangan hari ini. Berikut saham-saham yang menopang IHSG pada perdagangan hari ini.

Emiten Kode Saham Indeks Poin Harga Terakhir Perubahan Harga
Bank Rakyat Indonesia (Persero) BBRI 2,94 6.125 0,41%
GoTo Gojek Tokopedia GOTO 2,08 68 1,49%
Bank Tabungan Negara (Persero) BBTN 1,86 1.560 9,47%
Bank Negara Indonesia (Persero) BBNI 1,82 5.850 0,86%
Chandra Asri Pacific TPIA 1,60 5.675 0,89%

Sumber: Refinitiv

Saham perbankan raksasa kedua yakni PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) menjadi penopang terbesar IHSG pada akhir perdagangan hari ini, yakni mencapai 2,9 indeks poin.

IHSG berhasil ditutup di zona hijau, setelah sepanjang hari ini bergerak volatil dengan mayoritas di zona merah. Bahkan di sesi II, volatilitas IHSG cenderung tinggi. Tetapi di akhir perdagangan, IHSG mampu membalikan posisi meski masih cenderung menguat sedikit.

Investor sepertinya masih menyambut baik dari hasil rekapitulasi suara Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Berdasarkan rekapitulasi penghitungan suara Pemilihan Umum 2024 tingkat nasional yang dilakukan KPU, Prabowo-Gibran meraih 96.216.691 (58,58%) suara. Disusul pasangan capres dan cawapres nomor urut 01, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, dengan raihan 40.971.906 (24,95%) suara.

Terakhir, pasangan capres dan cawapres nomor urut 03, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, dengan perolehan 27.050.878 (16,47%) suara. Total suara sah yang masuk 164.227.475.

Prabowo-Gibran memenangkan di 36 provinsi. Sedangkan, pasangan nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar menang di 2 provinsi. Sementara itu, pasangan nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD tidak mampu unggul di provinsi mana pun.

Dari pemilihan legislatif, PDI-Perjuangan (PDIP) menang dengan perolehan suara 25.387.279 atau 16,73%. Di tempat kedua ditempati Partai Golkar dan kemudian disusul oleh Partai Gerindra.

Hasil rekapitulasi suara ini sudah komplit dari 38 provinsi di Indonesia. Dua provinsi terakhir yang dilakukan rekapitulasi suara adalah Papua dan Papua Pegunungan.

Namun yang perlu diwaspadai, pengumuman KPU belum sepenuhnya berakhir, masih ada babak pengajuan sengketa Pemilu di Mahkamah Konstitusi (MK).

CNBC INDONESIA RESEARCH

[email protected]

Sanggahan: Artikel ini adalah produk jurnalistik berupa pandangan CNBC Indonesia Research. Analisis ini tidak bertujuan mengajak pembaca untuk membeli, menahan, atau menjual produk atau sektor investasi terkait. Keputusan sepenuhnya ada pada diri pembaca, sehingga kami tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan tersebut.

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


IHSG Bangkit Lagi, 5 Saham Big Cap Ini Jadi Penggeraknya

(chd/chd)


Sumber: www.cnbcindonesia.com

Related posts