IPCC Tebar Dividen Rp21,70 per Saham, Cek Jadwalnya


Read More

Jakarta, CNBC Indonesia – Emiten Grup Pelindo PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk. (IPCC) bakal menebar dividen interim sebesar Rp39,46 miliar kepada para pemegang saham. Jumlah dividen per sahamnya sebesar Rp21,70 per saham.

Pembagian dividen ini berasal dari laba sebesar Rp141,94 miliar pada kuartal III-2023. Aksi korporasi ini juga berdasarkan Keputusan Direksi Perseroan pada tanggal 15 November 2023, sebagaimana telah disetujui oleh Dewan Komisaris Perseroan melalui surat tanggal 14 Desember 2023.

“Dengan ini diberitahukan kepada Pemegang Saham Perseroan bahwa berdasarkan Keputusan Direksi Perseroan pada tanggal 15 November 2023, sebagaimana telah disetujui oleh Dewan Komisaris Perseroan melalui surat tanggal 14 Desember 2023, memutuskan dan menyetujui untuk membagi dan membayar Dividen Interim yang mengacu pada Laporan Keuangan September 2023,” ujar Senior Manager Sekretaris Perusahaan IPCC Chandra Irawan dalam keterbukaan informasi, Senin (18/12/2023).

Adapun cum dividen jatuh pada tanggal 22 Desember 2023, ex date jatuh pada tanggal 27 Desember 2023, lalu daftar pemegang saham jatuh pada tanggal 28 Desember 2023 pukul 16.00 WIB. Tanggal pembayaran jatuh pada tanggal 12 Januari 2024.

Sementara itu, saham IPCC terpantau stagnan di 725 pada perdagangan sesi II Senin (18/12/2023) pukul 15.30 WIB.

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


Laba Anak Usaha Pelindo (IPCM) Naik 29,72%, Kantongi Rp 84 M

(ayh/ayh)


Sumber: www.cnbcindonesia.com

Related posts