Jurus BRI Tangkal Serangan Siber Perbankan Jelang Lebaran

Jakarta, CNBC Indonesia- Momen Hari Raya menjadi periode dimana transaksi perbankan meningkat seiring dengan terjadinya lonjakan kebutuhan masyarakat terhadap layanan bank.

Read More

Di era perkembangan teknlogi dan layanan digitalisasi perbankan, meningkatnya transaksi disebut Direktur Jaringan dan Layanan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI), Arga M. Nugraha sebagai masa di mana ancaman siber perbankan melonjak.

Arga menyebutkan berbagai modus penipuan melalui serangan siber yang mengancam berupa penipuan social engineering, teknik pembobolan rekening internet banking hingga memanfaatkan software jahat (malware). Oleh karena itu BRI terus mendorong peningkatan kewaspadaan nasabah terhadap berbagai serangan siber.

Seperti apa strategi BRI memastikan keamanan data nasabah menghadapi serangan siber? Selengkapnya simak dialog Anneke Wijaya dengan Direktur Jaringan dan Layanan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI), Arga M. Nugraha dalam Profit,CNBCIndonesia (Rabu, 27/03/2024)

Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini


Sumber: www.cnbcindonesia.com

Related posts