Diskriminasi Uni Eropa Bikin Harga CPO Tertekan

Jakarta, CNBC Indonesia- Uni Eropa pada 16 Mei 2023 resmi mengesahkan Undang-undang deforestasi Uni Eropa atau European Union Deforestation-Free Products Regulation (EUDR) yang berdampak pada larangan masuk produk impor seperti kopi, minyak sawit, karet, kayu, kakao dan produk turunan yang terkait deforestasi.

Read More

Ketua Umum Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI), Eddy Martono mengatakan kinerja ekspor RI ke kawasan Eropa seperti produk sawit terus menurun sebelum pengesahan EUDR. Sehingga saat implementasinya setelah 18 bulan disahkan berpotensi membuat ekspor RI ke EU semakin tergerus.

Sementara Direktur Utama MGRO, Usli Sarsi menyebutkan dampak penerapan EUDR lebih terkait harga, sementara terkait volume ekspor RI diharapkan tidak berefek besar mengingat negara tujuan ekspor RI adalah China, India hingga Afrika.

Seperti apa pandangan pengusaha sawit terhadap EUDR? Selengkapnya saksikan dialog Safrina Nasution dengan Direktur Utama PT Mahkota Group Tbk (MGRO), Usli Sarsi dan Ketua Umum Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI), Eddy Martono dalam Closing Bell,CNBCIndonesia (Selasa, 01/08/2023)

Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini


Sumber: www.cnbcindonesia.com

Related posts