Jokowi Ucapkan Terima Kasih ke Bos-Bos Keuangan RI, Ini Alasannya


Read More

Jakarta, CNBC Indonesia – Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan terima kasih ke Bapak dan Ibu jajaran top management industri jasa keuangan Indonesia.

“Terima kasih dedikasi bapak ibu, atas kerja keras dalam memajukan sektor keuangan dan mari kita bersama-sama mengatasi tantangan dan mencapai pertumbuhan ekonomi kita yang lebih baik,” ujar Jokowi di acara Pertemuan Tahunan Industri Jasa Keuangan di St Regis, Selasa (20/2/2024).

Ia juga menuturkan ketidakpastian masih belum reda. Terutama yang bersumber dari global. Antara lain tensi geopolitik yang semakin tinggi di berbagai wilayah.
Sementara itu, politik dalam negeri stabil, meskipun baru saja selesai melewati proses pencoblosan dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

“Kita melihat bahwa geopolitik global masih tetap kurang baik kurang kondusif kita lihat perang masih berjalan di Ukraina, Gaza, tapi yang penting politik dalam negeri stabil,” ungkap Jokowi dalam Pertemuan Tahunan Industri Jasa Keuangan 2024, Selasa (20/2/2024).

Sebelum pencoblosan, Jokowi mengakui tensi politik cukup tinggi sehingga membuat pelaku industri keuangan wati and see. “Sekarang Alhamdullilah pemilu berjalan lancar, masyarakat berbondong ke TPS dengan riang gembira,” tegas Jokowi.

“Dan kita harapkan arus modal masuk investasi sehabis pemilu ini bisa bergerak bisa meningkat dan lebih baik lagi,” paparnya.

[Gambas:Video CNBC]



Artikel Selanjutnya


Diancam Malapetaka, Jokowi: Kita Tidak Boleh Main-main!

(ayh/ayh)


Sumber: www.cnbcindonesia.com

Related posts