Baru 7.749 Pemegang Polis Wanaartha Tersibak, Sisanya Gimana?

Jakarta, CNBC Indonesia – Tim likuidasi menyampaikan perkembangan terbaru proses verifikasi tagihan kepada PT Asuransi Jiwa Adisarana Wanaartha (Wanaartha Life/WAL). Sejauh ini, setengah data pemegang polis telah diverifikasi.

Read More

Menurut data terbaru tim likuidasi Wanaartha yang diterima CNBC Indonesia pada Jumat, (21/7/2023), total yang telah diverifikasi sebesar 7.749 Pemegang Polis. Sementara itu, jumlah polisnya sebanyak 16.302.

Sementara itu, total pemegang polis berjumlah sebanyak 12.577. Sementara total polisnya adalah 26.285. Dengan begitu, sekitar setengah data telah terverifikasi.

“Tagihan melalui pendaftaran langsung (walk in) yang telah diverifikasi: seluruh tagihan yang didaftarkan pada bulan Januari s.d. Februari 2023, serta sebagian tagihan yang didaftarkan pada bulan Maret 2023,” jelas tim likuidasi Wanaartha dalam keterangan tertulis.

Tagihan melalui posko yang telah diverifikasi adalah seluruh tagihan yang sudah didaftarkan melalui posko Palembang, Semarang, Yogyakarta, Malang dan Kediri. Proses verifikasi untuk sisa tagihan pemegang polis masih dilakukan Tim Likuidasi.

Di samping itu, pihak lain yang berperan sebagai kreditor lain telah semuanya terverifikasi. Rinciannya, kreditor terdiri dari 56 karyawan, sisanya adalah 9 kreditor lain.

Dengan begitu, total kreditor yang telah diverifikasi sebanyak 7.814 dari 12.642 pihak.

“Tim Likuidasi selalu berkomitmen untuk memberikan laporan perkembangan proses likuidasi yang efisien dan optimal kepada Kreditor, khususnya kepada kreditor pemegang polis yang berjumlah lebih dari dua belas ribu kreditor,” tutup manajemen.

[Gambas:Video CNBC]



Artikel Selanjutnya


OJK Limpahkan Proses Pembayaran Wanaartha ke Tim Lilkuidasi

(ayh/ayh)


Sumber: www.cnbcindonesia.com

Related posts