Prima Andalan Mandiri Bagikan Dividen Interim Rp 888,89M

Jakarta, CNBC Indonesia – PT Prima Andalan Mandiri Tbk. (MCOL) akan membagikan dividen interim dari tahun buku 2023 sebesar Rp 888.890.000.000 kepada para pemegang sahamnya.

Read More

Mengutip keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), hal tersebut telah disetujui oleh dewan direksi dan dewan komisaris Prima Andalan Mandiri pada 9 November 2023.

“Total nilai dividen interim Rp 888.890.000.000. Nilai dividen interim per saham Rp 250 per saham,” tulis manajemen, Jumat (10/11).

Nilai dividen interim tersebut berasal dari laba bersih perseroan berdasarkan Informasi keuangan konsolidasian interim perseroan yang tidak diaudit per tanggal 30 September 2023.

Sementara itu, harga saham MCOL naik 4,13% hingga pukul 13.55 WIB Rp 5.675. Harga saham bergerak pada rentang Rp 5.450-Rp 5.700 dengan kapitalisasi pasar Rp 20,18 triliun. 

Adapun jadwal pembaqian Dividen Interim Perseroan tersebut

  • Cum dividen di pasar regulasi dan negosiasi: 20 November 2023
  • Ex dividen di pasar regulasi dan negosiasi: 21 November 2023
  • Cum dividen di pasar tunai: 22 November 2023
  • Ex dividen di pasar tunai: 23 November 2023
  • Recording data (daftar pemegang saham yang berhak atas dividen interim): 2 November 2023
  • Pembayaran dividen interim: 07 Desember 2023

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


TEBE Tebar Dividen Interim Rp38,5 M, Cek Jadwalnya

(mkh/mkh)


Sumber: www.cnbcindonesia.com

Related posts