Wall Street Ambruk Menanti Pidato Ketua The Fed Powell

Jakarta, CNBC Indonesia – Bursa saham Amerika Serikat (AS) atau Wall Street kompak dibuka melemah pada perdagangan Senin (2/10/2023) menjelang pidato ketua The Federal Reverse Jerome Powell.

Read More

Indeks Dow Jones dibuka terkoreksi 0,23% di posisi 33.431,31, S&P 500 dibuka jatuh 0,18% di posisi 4.280,50, begitu juga dengan Nasdaq dibuka melemah 0,02% di posisi 13.216,81.

Indeks utama Wall Street dibuka lebih rendah pada hari Senin karena imbal hasil Treasury 10 tahun kembali mencapai level tertinggi tahun 2007 atau mendekati level tertinggi dalam 16 tahun terakhir. Sementara investor menunggu komentar dari Ketua Federal Reserve Jerome Powell dan lebih banyak data minggu ini untuk mengukur jalur suku bunga bank sentral.

Ketua The Federal Reserve Jerome Powell akan berbicara pada meja bundar bersama Presiden Fed Philadelphia Patrick Harker.

Investor akan tertarik mendengar komentar apa pun mengenai suku bunga dan keadaan ekonomi AS setelah bos The Fed New York John Williams menyarankan pada hari Jumat bahwa suku bunga harus tetap tinggi untuk beberapa waktu.

Data ekonomi hari ini menunjukkan indeks manufaktur The Institute for Supply Management diperkirakan naik tipis 0,3 poin persentase menjadi 47,9 dari bulan Agustus, tetap berada di wilayah kontraksi.

Fokus utama lainnya minggu ini adalah kabar terkini mengenai kesehatan pasar tenaga kerja.

Angka pembukaan lapangan kerja JOLTS, data penggajian swasta ADP, dan angka klaim pengangguran mingguan semuanya muncul sebelum laporan ketenagakerjaan pada hari Jumat karena investor menilai apakah kenaikan suku bunga The Federal Reserve berdampak pada perlambatan ketahanan pasar tenaga kerja sejauh ini.

Sanggahan: Artikel ini adalah produk jurnalistik berupa pandangan CNBC Indonesia Research. Analisis ini tidak bertujuan mengajak pembaca untuk membeli, menahan, atau menjual produk atau sektor investasi terkait. Keputusan sepenuhnya ada pada diri pembaca, sehingga kami tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan tersebut.

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


Astaga Naga! Jelang Pidato Powell, Emas Anjlok

(saw/saw)


Sumber: www.cnbcindonesia.com

Related posts